Pertanyaan yang Sering Diajukan

Perlu bantuan lebih lanjut?

Buat permohonan layanan baru untuk menghubungi kami

Sumber Lain

Fakultas dan Pascasarjana

Unsur pelaksana akademik Universitas, dipimpin oleh Dekan, berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Rektor.

Unit Pelaksana Teknis

Unsur penunjang dalam penyelenggaraan pendidikan pada Universitas.

Perpustakaan

Melaksanakan pelayanan, pengembangan kepustakaan, mengadakan kerja sama antar perpustakaan, mengendalikan, mengevaluasi, dan menyusun laporan kepustakaan.

Unit Teknologi Informasi dan Pangkalan Data

Mengelola dan mengembangkan sistem informasi manajemen, pengembangan, pemeliharaan jaringan dan aplikasi, pengelolaan basis data, pengembangan teknologi lainnya, dan kerja sama jaringan.

Unit Pengembangan Bahasa

Melaksanakan pelatihan dan pengembangan bahasa bagi civitas akademika Universitas.

Unit Pengembangan Kewirausahaan dan Karier

Melaksanakan pengembangan kewirausahaan, karier, dan profesi civitas akademika Universitas serta layanan informasi bursa kerja bagi alumni.

Ma’had al Jami’ah

Melaksanakan pelayanan, pembinaan, pengembangan akademik dan karakter mahasiswa yang berbasis pesantren.

Lembaga

Unsur pelaksana akademik, dipimpin oleh Ketua, berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Rektor.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Melaksanakan, mengoordinasikan, memantau, dan menilai kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Lembaga Penjaminan Mutu

Mengoordinasikan, mengendalikan, mengaudit, memantau, menilai, dan mengembangkan mutu penyelenggaraan kegiatan akademik.